INI MASALAH YANG TERJADI KETIKA PEDAL KOPLING BERGETAR

blog

INI MASALAH YANG TERJADI KETIKA PEDAL KOPLING BERGETAR

  • Post by Admin
Sobat Kamoto - Pernahkah kamu mengalami pedal kopling bergetar ketika akan mobil Sobat Kamoto mulai dijalankan? Mungkin Sobat Kamoto mengira hal tersebut wajar, karena biasanya getaran tersebut akan menghilang seiring bertambahnya kecepatan. Padahal Sobat Kamoto, getaran tersebut bisa menjadi sebuah pertanda sistem transmisi kendaraan sobat mulai bermasalah loh.
Penyebab-penyebab pedal kopling bergetar ini beragam Sobat Kamoto. Lantaran sistem transmisi manual terdiri dari beberapa komponen bergerak yang saling menggesek. Penyebab pertama itu adalah cover clutch yang sudah melemah. Hal itu tentu akan menimbulkan getaran yang berambat hingga ke pedal kopling Sobat Kamoto.
Kemudian penyebab kedua biasanya adalah permukaan roda gila atau fly wheel yang sudah tidak rata Sobat Kamoto. Fly wheel sendiri akan bersinggungan dengan plate kopling. Akibat ketidakmerataan permukaan fly wheel, maka pedal kopling akan bergetar tuh Sobat Kamoto.
Adapun penyebab lainnya adalah karena tidak meratanya kekencangan baut pada cover clutch atau kelainan dari pegas plate kopling. Hal tersebut membuat kinerja plate kopling saat bergesekan dengan fly wheel menjadi terpengaruh dengan dampak pedal bergetar.
Nah itu dia Sobat Kamoto masalah-masalah yang biasa terjadi ketika pedal kopling kita begetar. Oleh karena itu, apabila Sobat Kamoto mulai merasakan adanya getaran pada pedal kopling ketika akan atau sudah melaju, ada baiknya segera memeriksakan ke bengkel ya Sobat Kamoto. Kalau Sobat Kamoto tidak mengindahkan hal tersebut, risiko kerusakan lebih besar atau bahkan mobil mogok dapat saja terjadi Sobat Kamoto.

Source : https://www.otosia.com/tips/pedal-kopling-bergetar-bisa-jadi-sinyal-masalah.html

25

SEP